Tuesday, July 24, 2012

Mengatur Add-Ins pada Word 2007


icon-word Add-Ins adalah program / software tambahan yang dibenamkan kedalam aplikasi Office 2007 dengan tujuan untuk memperluas fungsinya, beberapa vendor menamakan program tambahan tersebut dengan istilah Plugins. Lantas fungsi apa saja yang bisa didapatkan dengan menggunakan Add-Ins, jawabannya adalah sangat banyak dan jelas beragam, salah satu Add-Ins yang sangat terkenal saat Office 2007 dirilis adalah Add-Ins untuk Save-As PDF, dimana dengan menggunakan Add-Ins tersebut kita dapat menyimpan sebuah file dokumen langsung kedalam format PDF. Add-Ins ini sendiri sudah disertakan secara default pada Office 2007 Service Pack 2 yang baru saja dirilis beberapa waktu lalu.
Tidak menutup kemungkinan jika Add-Ins yang kita pasang terlalu banyak maka kinerja Office akan menurun, untuk itu maka Office 2007 memiliki fasilitas untuk mengatur Add-Ins tersebut. Fasilitas pengaturan ini bisa kita dapatkan pada kotak dialog Options. Agar lebih jelas saya akan gunakan aplikasi Word 2007 sebagai contoh.
Pada aplikasi Word 2007 yang saya gunakan, kebetulan saya memasang beberapa Add-Ins, diantaranya adalah PDF Converter, SnagIt serta Microsoft Office Live Add-In yang bisa digunakan untuk menyimpan dokumen kita langsung pada Live Spaces. Add-Ins PDF Converter yang saya gunakan ternyata menambahkan sebuah tab baru pada Ribbon bar seperti tampak pada screenshot berikut ini
image
Sementara Microsoft Office Live Add-In menambahkan sebuah menu baru pada menu di Office Button.
image
Sekarang untuk mengatur Add-Ins yang saya gunakan tersebut, cukup klik pada Office Button di sudut kiri atas bidang aplikasi Word 2007, lalu klik Word Options.
image
Di sebelah kiri, klik pada pilihan Add-Ins dan disebelah kanan akan terlihat semua Add-Ins yang terpasang pada Office 2007 yang kita gunakan. Beberapa diantara Add-Ins tersebut secara default sudah merupakan bawaan dari Office 2007. Untuk melihat informasi tentang Add-Ins tersebut, klik pada nama Add-Ins-nya dan di bagian bawah akan muncul keterangan berikut deskripsi singkatnya seperti tampak pada screenshot berikut ini.
image
Pengaturan lebih lanjut untuk Add-Ins tersebut dapat ditemukan di bagian bawah, yaitu pada bagian Manage.
image
Kita dapat memilih kategori Add-Ins yang ingin kita atur pada daftar pilihan yang disediakan.
image
Add-Ins yang berupa program / software khusus dan dapat digunakan pada beberapa aplikasi Office 2007, misalnya seperti dalam contoh ini yaitu PDF Converter dan Microsoft Office Live termasuk kedalam kategori COM. Sebagai contoh cobalah pilih COM Add-Ins lalu klik tombol Go disebelahnya.
Word kemudian akan menampilkan kotak dialog COM Add-Ins.
image
Pada kotak dialog ini kita dapat melihat daftar Add-Ins yang kita install secara manual. Tanda ceklist disebelahnya menunjukan bahwa Add-Ins tersebut aktif. Untuk menonaktifkannya, tentunya cukup dengan menghilangkan tanda ceklistnya.
4 buah tombol disisi kanan kotak dialog tersebut rasanya sudah cukup jelas fungsinya, yaitu tombol OK untuk menyetujui perubahan yang kita lakukan, tombol Cancel untuk membatalkan, tombol Add untuk menambahkan Add-Ins baru dan tombol Remove untuk menghapus Add-Ins secara permanen. Sebagai contoh, saya hilangkan tanda ceklist pada Microsoft Office Live Add-in dan PDF Create 5 Word Addin lalu diikuti dengan menekan tombol OK.
Dan hasilnya adalah, pada Ribbon bar terlihat bahwa tab Nuance PDF telah dihilangkan, demikian juga menu Microsoft Office Live telah dihilangkan pada menu Office Button.
image image
Jadi jika suatu Add-In tidak akan digunakan untuk sementara, jangan langsung dihapus karena mungkin saja Add-ins tersebut akan diperlukan lagi, tapi cukup dengan menonaktifkannya.
Untuk melihat Add-Ins pada aplikasi lainnya caranya kurang lebih sama, misalnya untuk aplikasi Excel maka pengaturan Add-Ins tersebut berada pada bagian Add-Ins didalam Excel Options.
Demikian dan mudah-mudahan tulisan singkat ini ada guna


Sumber : Mugi

No comments:

Post a Comment